empty
 
 
05.05.2020 09:20 AM
Pasar mengambil jeda sementara sebelum rilis laporan pengangguran hari Jumat; Gambaran umum CAD dan JPY

Pasar berlangsung dengan memuaskan pada hari Selasa pagi, indeks saham AS menunjukkan sedikit peningkatan sehari sebelumnya, minyak berupaya mendorong dasar harga, dan yield telah berhenti turun. Tren memberikan keuntungan sementara untuk mata uang komoditas, tetapi peluang bahwa ini adalah pembalikan jangka panjang masih sangat kecil.

Dinamika penurunan pesanan produksi pada bulan Maret di AS mengesankan, sementara prakiraan untuk bulan April jauh lebih buruk.

This image is no longer relevant

Kenaikan volatiltas hari ini dimungkinkan, penyebabnya mungkin adalah publikasi ISM sektor layanan.

USD/CAD

Kanada akan menyajikan cukup banyak data ekonomi makro pekan ini, yang dapat menyebabkan kenaikan loonie. Seratus perusahaan dari daftar TSX akan menerbitkan laporan tingkat pendapatan, laporan ketenagakerjaan pada bulan April akan dirilis pada hari Jumat, prakiraannya sangat negatif. Menurut perkiraan awal, ekonomi Kanada kehilangan 5,5 juta lapangan kerja, tingkat pengangguran mungkin melonjak hingga 20%.

Bank of Canada akan mengalami perubahan manajer, Poloz akan memberi jalan kepada Macklem, yang pandangannya sejauh ini merupakan misteri bagi investor. Secara khusus, tidak jelas apakah kemungkinan pengenalan suku bunga negatif tengah dipertimbangkan, meskipun diketahui bahwa ia berpegang pada posisi mantan kepala Fed, Bernanke dan cenderung menganggap krisis saat ini bukan krisis fundamental, melainkan "bencana alam," yang merupakan faktor bullish bagi loonie.

Posisi short net di Kanada kembali meningkat dan mencapai 2,075 miliar pekan lalu, dinamikanya negatif, dan jika bukan karena upaya untuk mengembalikan harga minyak, prakiraan akan mendukung penurunan loonie lebih lanjut. Perkiraan harga wajar jauh lebih tinggi dari harga spot. Tidak ada arah yang jelas, sehingga kemungkinan pertumbuhan lebih lanjut USD/CAD nampak lebih baik.

This image is no longer relevant

Beradsarkan gabungan faktor-faktor, pasangan USD/CAD terlihat netral dan akan terus ditradingkan di kisaran 1.3850 -.4260. Suasana bullish mendukung penurunan ketegangan, tetapi sangat mungkin bahwa kita akan menunggu gelombang panik lainnya, yang akan memungkinkan USD/CAD melanjutkan pertumbuhan. Secara umum, kita perlu fokus pada menemukan alasan untuk membeli, karena penurunan ketegangan saat ini bersifat sementara.

USD/JPY

Penurunan permintaan domestik dan asing yang besar menyebabkan penurunan produksi yang lebih cepat di Jepang pada bulan April daripada bulan Maret. Ketenagakerjaan telah turun dengan laju tertinggi sejak Juni 2009, Juni 2009, dan ekspektasi berada pada titik terendah sejak indeks dihitung.

Indeks PMI Jibun Bank Jepang jatuh ke level terendah 11-tahun, menandakan penurunan tajam kondisi bisnis dan gelombang pertumbuhan pembatalan pesanan. Selama periode 12 bulan, Jibun Bank tidak melihat alasan untuk memperbaiki situasi.

Penurunan permintaan domestik telah menyebabkan fakta bahwa perjuangan lama Bank of Japan dan pemerintah terhadap deflasi terancam akan berakhir dengan kekalahan total. Indeks harga konsumen Tokyo turun pada bulan April menjadi 0,2%, dan meskipun masih jauh dari posisi terendah tahun 2009, trennya jelas.

Laporan CFTC menunjukkan minat para spekulan terhadap yen, posisi long net naik menjadi $3,781 miliar, dan perkiraan harga wajar cenderung meningkat, yang menunjukkan peningkatan risiko penguatan yen.

This image is no longer relevant

Perlambatan penurunan USD/JPY karena efek sementara pertumbuhan positif dari penurunan penyebaran virus korona dan munculnya rencana untuk keluar dari langkah-langkah pembatasan beberapa negara. Namun, dinamika permintaan di pasar berjangka, serta penurunan yield obligasi AS, menunjukkan bahwa para pemain belum melihat alasan untuk memperkuat dolar, karena yen saat ini jelas terlihat seperti mata uang favorit.

Data pengeluaran rumah tangga dan tingkat upah untuk bulan Maret akan dipublikasikan pada hari Jumat, prakiraannya sangat negatif, dan peningkatan lebih lanjut USD/JPY dapat dihentikan dengan peningkatan likuiditas yang signifikan oleh Bank of Japan, tetapi tidak ada langkah ke arah ini yang ditunjukkan pada rapat sebelumnya.

Situasinya jelas mendukung yen. Pengujian support 106.30/40 nampaknya semakin mungkin terjadi. Dorongan mungkin berubah menjadi sangat kuat jika didukung oleh berita yang bersifat fundamental. Logis untuk menggunakan kemungkinan peningkatan resistance 106.80/90 untuk penjualan dengan target pertama di titik 106.34, jika terjadi penembusan support, penjualan akan menguat, karena yen dapat bergerak tanpa koreksi ke zona support 104.70/90.

Dapatkan keuntungan dari perubahan nilai mata uang kripto dengan InstaForex.
Unduh MetaTrader 4 dan buka perdagangan pertama Anda.
  • Grand Choice
    Contest by
    InstaForex
    InstaForex always strives to help you
    fulfill your biggest dreams.
    GABUNG KONTES
  • Chancy Deposit
    Isi akun Anda sebesar $3000 dan dapatkan $1000 lebih banyak!
    Pada April kami mengundi $1000 dalam promo Chancy Deposit!
    Dapatkan kesempatan untuk menang dengan melakukan deposit sebesar $3000 pada akun trading Anda. Setelah memenuhi persyaratan ini, Anda telah menjadi partisipan promo.
    GABUNG KONTES
  • Trade Wise, Win Device
    Top up akun anda dengan dana minimal $500, daftar kontes, dan dapatkan peluang untuk memenangkan perangkat seluler.
    GABUNG KONTES
  • 100% Bonus
    Kesempatan langka untuk mendapatkan bonus 100% pada deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 55% Bonus
    Ajukan bonus 55% pada setiap deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 30% Bonus
    Raih bonus 30% setiap kali anda top up
    DAPATKAN BONUS

Artikel yang direkomendasikan

Tidak bisa bicara sekarang?
Tanyakan pertanyaan anda lewat chat.
Widget callback